Mataram NTB - Satuan Samapta Polresta Mataram Polda NTB melakukan pengecekan sepeda patroli dan pemeriksaan peralatan sarana prasarana pengendali massa (Dalmas) digelar usai pelaksanaan apel pagi di lapangan apel Mapolresta Mataram. Selasa, (30/05/2023)
Dalam pengecekan peralatan dalmas tersebut, Kasat Samapta Kompol Supyan Hadi SH didampingi Wakasat Samapta Iptu Qisman dan para Kanit Samapta Polresta Mataram langsung mengecek satu persatu peralatan dalmas yang dimiliki yang terjejer rapi di atas lapangan apel Polresta Mataram diperiksa mulai dari rompi dalmas, tongkat, tameng dalmas dan sepeda patroli.
Kapolresta Mataram melalui Kasat Samapta Kompol Supyan Hadi SH mengatakan bahwa hari ini kegiatan kami prioritaskan untuk pengecekan dan pemeriksaan kesiapan personel beserta sarana prasarana Sat Samapta.
Hal ini untuk kepastian menjelang Pilpres, Pileg maupun Pemilu Tahun 2024, " peralatan harus selalu siap saat dibutuhkan sehingga tidak ada kendala-kendala sekecil apapun yang menjadi hambatan ", ungkapnya
Baca juga:
Polri Siap Tindak Dugaan Permainan Karantina
|
" Disamping itu sewaktu-waktu bisa langsung digunakan apalagi sekarang situasi kamtibmas di wilayah kota Mataram sering adanya unjuk rasa”, tambahnya
" Selain itu untuk kesiapan personel juga bertujuan untuk melihat sejauh mana kesiapsiagaan dalam mengantisipasi kemungkinan terjadi potensi gangguan keamanan saat diturunkan ", jelasnya
" Dengan kesiapan alat dan personel diharapkan mampu meminimalisir segala hambatan-hambatan yang dapat mengganggu kelancaran tugas-tugas samapta baik unjuk rasa maupun kegiatan kemanusiaan untuk menghadapi Pemilu Tahun 2024 ”, pungkasnya. (Adb)